11 Sep 2017

Punggawa Disdik Dayah Banda Aceh lakukan Monev Pembangunan Dayah


Suasana Monev Pembangunan Tahun 2017
Dinas Pendidikan Dayah Kota Banda Aceh yang lahir berdasarkan Qanun No.1 Tahun 2016 terus berupaya memberikan pelayanan terbaik dalam melakukan pentadbiran Dayah dan Balai Pengajian menuju Profesional, Mandiri dan Akuntabel, ungkap Zahrol Fajri, S.Ag, M.H Plt Kepala Disdik Dayah. Langkah-langkah taktis dan strategispun terus dilakukan.


Senin, 11 September 2017, Punggawa Disdik Dayah Banda Aceh dan Konsultan Pengawas melakukan monitoring terhadap kemajuan Pembangunan Fisik di beberapa lokasi diantaranya; Majelis Zawiyah Nurul Nabi, Balai Pengajian Tgk. Mulyadi, Balai Pengajian Al-Innur Gampong Baro, Balai Pengajian Nurul Falah Gampong Tibang, Dayah Mabdaul Ulum Al-Aziziyah, Dayah Darul Amin, Dayah Darul Hijrah, Dayah Bustanul Aulad,  Balai Pengajian Dusun Lamnyong, Dayah Al-Fatani Darussalam, Dayah Babun Najah Ule Kareng, Balai Pengajian Al-Faizin, Balai Pengajian Al-Furqan, Balai Pengajian Al-Faizin serta Balai Pengajian Gampong Stui.

Nazarul Kepala Seksi Pengembangan Dayah pada Bidang Prasarana dan Pengembangan Dayah mengatakan bahwa ada banyak kemajuan pembangunan Fisik bahkan dibeberapa Dayah dan Balai Pengajian sudah 100 %, ini patut kita berterimakasih kepada Rekanan yang telah menjalankan tugasnya dengab baik sesuai dokumen perencanaan awal (advis planning gambar). Tentunya kita berharap dalam beberapa minggu terakhir akan ada kemajuan yang berarti ungkap Nazarul yang juga sebagai Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) pembangunan Fisik Tahun 2017.

Tidak ada komentar: