12 Okt 2016

Rusydi; Humas KPMI Aceh Pimpin SMP Unggul


Rusydi S.Ag lahir Bireuen 26 November 1974 yang kini sedang menyelesaikan studi Magister Ilmu Pendidikan Bahasa Inggris, Unsyiah dipercayakan oleh Bupati Aceh Besar sebagai salah seorang Kepala Sekola Unggul di Aceh Besar. Ianya merupakan sosok insan yang pekerja keras. Aktif pada kegiatan Sosila Kemasyarakatan (KSDA), Rumah Bahasa (RUMBA) dan Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) Korwil Aceh, sebagai salah satu Anggota Departemen Humas.

Nalurinya tidak bisa dipisahkan dengan RUMBA. Sejak  Tahun 2013 ianya terlibat aktif dalam kegiatan RUMBA yang didirikan oleh Senator Muda asal Aceh Fachrul Razi MIP dan DR Iskandar AS, S.Pd., MA., PhD. Cand.
Berkah dari aktifitas didunia pendidikan yang selama ini ia guliti, akhirnya Rusydi dipinang Bupati Aceh Besar, untuk membenahi Salah satu sekolah Unggulan di Aceh Besar. Sekolah dimaksud adalah SMP Neg.2 Blang Bintang Aceh Besar. Baginya, Memimpin sekolah adalah pekerjaan yang mengasyikkan. Pengalaman nya dalam mengelola RUMBA, menjadi modal utama beliau dalam menata dan mengelola sekolah yang menjadi kebanggaan Warga Aceh Besar.
Ianya punya cita-cita menjadikan SMP Neg.2 Blang Bintang, menjadi sekolah bertaraf internasional dan memiliki local wisdom. Rusydi yang juga salah satu volunter Bahasa Inggris di Rumah Bahasa, mengajak pemuda untuk senantiasa mengisi hari-harinya dengan aktifitas yang bermamfaat bagi kemajuan Aceh, terutama kemajuan dunia pendidikan Aceh. Karenanya Aceh harus mandiri dan berdaulat dalam bidang pendidikan ungkapnya.


Tidak ada komentar: