6 Sep 2016

Ketua KPMI Korwil Aceh bangkitkan semangat wirausaha Pemuda Aceh Utara

DPD  Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Aceh Utara, akan menggelar seminar kewirausahaan bagi pemuda. Kegiatan ini berlangsu sehari penuh pada hari Kamis 8 September 2016, Aula Bappeda Aceh Utara. Mengusung tema  “Menumbuhkan Keberanian Berwirausaha dengan Memanfaatkan Potensi Lokal.”

Akmal Hanif.Lc Ketua Korwil KPMI Aceh dan juga CEO Elhanief Group menjadi pembicara utama kegiatan tersebut. Tentunya pengalaman dibidang usaha yang mumpuni membuat daya tarik tersendiri bagi DPD KNPI Aceh Utara.
Sebagai informasi Akmal Hanif, Lc adalah sosok anak muda yang sukses dibidang bisnis meliputi: percetakan, plakat, property, travel umrah, tour wisata, konveksi hingga bisnis kuliner.
Pria lulusan universitas Al Azhar Kairo Mesir dan alumni dayah ini cukup sering di undang menjadi pemateri dalam sejumlah seminar wirausaha di Aceh, baik kalangan mahasiswa, Pemerintahan maupun Organisasi Kepemudaan.
Semangatnya dalam menggerakkan dunia bisnis di Aceh tidak diragukan lagi. Bahkan Usaha yang dirintisnya sejak Tahun 2016 melakukan gebrakan setiap transaksi bisnis dikenakan zakat, 2,5 %. Baginya berbagi tips sukses adalah bagian dari kerja dakwah.
Selain menjalankan perusahaannya, Akmal juga dikenal sebagai figur yang peduli pada bidang sosial, dengan mendirikan Komunitas Solidaritas Dhuafa Aceh (KSDA) dan Elhanief Foundation. Dua lembaga ini bergerak dibidang pendampingan masyarakat dhuafa yang sakit parah dan perhatian pada pendidikan anak yatim di Aceh.
Berbagai gebrakan nyata yang dilakukan selama ini seperti pemberian beasiswa Tahfiz Qu`an bagi Anak Yatim dan fakir Miskin pada salah satu Mahad di Thailand. Kepiawaiannya dalam menjalin kerjasama bisnis dengan investor Malaysia dan Singapura dan beberapa Negara eropa. Insya Allah 19 September 2016 akan bertandang ke Swedia dan beberapa negara Eropa, guna mempromosikan produk Aceh ke dunia Internasional, guna menarik investor asing. Akankah mimpinya menjadikan Aceh sebagai pusat bisnis syari`ah dan menekan angka kemiskinan menurun? Setidaknya ikhtiar kearah itu telah ia lakukan.



Tidak ada komentar: