19 Jul 2014

Banda Aceh Student Forum Laksanakan Bedah Visi Kota Banda Aceh



Banda Aceh sebagai Model kota Madani, akhir-akhir ini menjadi santer dibicarakan diberbagai media baik lokal, nasional bahkan Internasional. Kota Madani merupakan cerminan Kota yang berperadaban. Untuk itu menjadi penting masukan dari berbagai stakholder termasuk Pemuda.

Untuk mempertajam pemahaman Mahasiswa yang tergabung dalam Komunitas Ikatan Mahasiswa Banda Aceh (Banda Aceh Student Forum), melaksanakan diskusi bedah visi Kota Banda Aceh yang diikuti lebih dari 30 orang yang terdiri dari Unsur Mahasiswa, Duta Wisata, Pelajar dan Umum di Aula Lt.2 Pemerintah Kota Banda Aceh, Minggu 20 Juli 2014

Kegiatan tersebut mengambil tema “Saatnya Anak Muda Bergerak”  dengan menghadirkan narasumber Birokrat Muda, Bapak Muhammad Syarif, S.HI.,M.H yang juga sebagai Kepala UPTB e-Kinerja.
Koordinator Program Eko Bambang berharap agar kegiatan ini memberikan nilai tambah dan wawasan bagi pemuda Kota Banda Aceh dalam mengawal keberlangsungan Pemerintahan.

Kegiatan ini juga dipadukan dengan sosialisasi Parlemen Muda Indonesia. Sementara Muhammad Asy Syauqie selaku Delegasi Parlemen Muda Indonesia Perwakilan Aceh berharap agara pemuda Kota Banda Aceh melakukan aksinyata dalam rangka mendorong terwujudnya Banda Aceh sebagai model Kota Madani Indonesia.

Tidak ada komentar: