7 Sep 2017

Pemko Banda Aceh laksanakan Majelis Zikir dan Pengajian Gemilang di Pendopo

Berbagai upaya terus dilakukan oleh H. Aminullah Usman dan Zainal Arifin, dalam menjadikan Banda Aceh Gemilang. Dua sosok insan ini terus mengandeng para Ulama Dayah dan Tokoh Agama di Banda Aceh dalam rangka pemantapan Syariat Islam. Satu tradisi baru dilakukan adalah Gerakan Zikir dan Pengajian yang berpusat di Rumah Dinas (Pendopo Walikota). Kamis, 8 September 2017, malam perdana sekaligus pengukuhan Pengurus Majelis Zikir dan Pengajian Gemilang.

Ratusan orang yang terdiri dari berbagai unsur mengikuti Zikir dan Pengajian di pendopo. H. Aminullah Usman, Walikota Banda Aceh dalam sambutannya mengajak seluruh jamaah terutama Para Birokrat untuk bisa hadir dan konsisten dalam mengikuti program wajib dikabet Gemilang ini. Apa yang kita lakukan malam ini adalah wujud dari komitmen kami dalam menjadikan Banda Aceh gemilang dalam bingkai syariat Islam dan nantinya Pendopo ini akan menjadi Pusat Majelis Zikir dan Pengajian setiap malam jumat, ungkap Aminullah Usman. 


Sementara Tgk. Umar Ismail, S.Ag yang ditunjuk sebagai pencarah Tausiah keagamaan memberikan apresiasi dan wajib kita dukung program mulia ini. Lebih lanjut Tgk. Umar Ismail yang juga Mantan Ketua ISKADA Aceh mengatakan, Adanya keinginan Walikota Banda Aceh untuk membangung Pusat Peradaban Tasauf Asia Tenggara di Ulelheu adalah langkah terobosan yang luar biasa. Semoga saja cita-cita Bapak Walikota Banda Aceh terwujud, pinta Umar Ismail.

Kegiatan Majelis Zikir dan Pengajian Gemilang ini, di dukung penuh oleh Para Pimpinan Dayah se-Kota Banda Aceh dan nampak dengan Jelas beberapa Pimpinan Dayah di Banda Aceh bertindak sebagai Pembina Majelis Zikir dan Pengajian Gemilang. Lantunan Shalawat dan Asma Allah menggema di bilik-bilik Pendopo Walikota dan ini pertanda awal yang baik, semoga kegiatan ini terus menggema Bansigoem Donya, amin


2 komentar:

Unknown mengatakan...

Alhamdulillah ����
Di buka utk umum?

Unknown mengatakan...

Alhamdulillah ����
Di buka utk umum?