13 Jun 2017

H. Aminullah Usman Waqaf Tanah 10 Meter guna Pembangunan Meuligoe Al-Qur`an



Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Banda Aceh, dibawah kepemimpinan T. Adriansyah (Polem) terus melakukan berbagai gebrakan dalam upaya membumikan Al-Qur`an di Kota Banda Aceh. Keberadaan DPD BKPRMI Kota Banda Aceh selama ini dirasakan mamfaatnya dalam melakukan pembinaan guru Taman Pengajian Al-Qur`an (TPA) yang belakangan diadobsi oleh Kementrian Agama Republik Indonesia dengan merubah Nomenklaturnya menjadi Taman Pendidikan Qur`an (TPQ), ungkap T. Adriansyah yang juga sebagai Keuchik Gampong Blang Oi, Kecamatan Meuraxa Kota Banda Aceh. 


Lebih Lanjut Polem mengatakan Gerakan Wakaf Tanah Pembangunan Meuligoe Al-Qur`an yang berlangsung Selasa, 13 Juni 2017 di Gedung Serba Guna Masjid Syech Abdurrauf, Blang Oi Kec. Meuraxa dirangkai dengan Milad ke-41 Tahun BKPRMI, dengan Ragam Kegiatan Doa bagi Syuhada Tsunami, Buka Puasa Bareng, Santunan Anak Yatim dan Launching Wakaf Tanah Pembangunan Meuligoe Al-Qur`an
Tentu Milad kali ini berbeda karena kita mengambil momentum 19 Ramadhan. Sebagaimana dipahami Bahwa BKPRI lahir pada tanggal 3 September 1977 Masehi atau bertepatan dengan 19 Ramadhan 1397 Hijriyah di Masjid Istiqamah Bandung, Jawa Barat. Dengan nada canda Polem mengatakan mohon maaf kalau Banda Aceh melakukan Inovasi dalam perayaan Milad BKPRI dan ini juga tidak salah kalau kita mengambil penanggalan Hijriyah dihadapan jajaran DPW BKPRI Aceh. Insya Allah pada tanggal 3 September 1977 kita juga akan merayakan Milad BKPRMI.

Momentum Milad Ke-41 BKPRMI dijadikan landasan awal dalam melakukan Launching Wakaf Pembangunan Meligoe Al-Qur`an. Sebagaimana Firman Allah: “apa saja yang kamu infaqkan, dia pasti akan menggantinya dan se Dia (Alla) sebaik-baiknya pemberi rizki” (QS.Saba`:39). Dalam Hadist dari Anas bin Malik, Bahwa  Rasulullah sallahu  bersabda “ada tiga amalan yang pahalanya terus mengalir kepada seorang hamba kendati ia sudah meninggal dunia yaitu; sadaqah jariyah (sumbangan yang mengalir terus pahalanya seperti wakaf tanah atau bangunan untuk pendidikan islam), ilmu yang bermanfaat, dan anak shaleh yang mendoakannya”.

Oleh Karenanya T.Adriansyah berharap agar masyarakat Aceh dimanapun berada berkenan membantu mewujudkan Mimpi BKPRMI Kota Banda Aceh dalam membangun Meligoe Al-Qur`an, yang nantinya akan dijadikan sebagai pusat pembinaan generasi Al-Qur`an. Dalam kesempatan tersebut H. Aminullah Usman, SE.Ak. MM yang juga Walikota Banda Aceh terpilih mewakafkan Tanah sebesar 10 Meter untuk tahap awal dan nantinya akan berjanji membantu BKPRMI jika telah dilantik sebagai Walikota Banda Aceh, akan terus bergandengan tangan dalam mewujudkan mimpi itu. Apalagi apa yang dilakukan oleh BKPRMI Banda Aceh sejalan dengan Visi-Misinya:” Menjadikan Banda Aceh sebagai Kota Gemilang dalam Bingkai Syariat. Jika memungkinkan maka Pemko Banda Aceh akan membangun Gedungnya, ungkap Aminullah seraya meminta dukungan Isnaini Husda, SE, Anggota DPRK Banda Aceh dari Partai Demokrat.

Kegemilangan itu harus dilandasi dalam Dinullah, ungkap Aminullah yang mendapat Aflus dari seluruh jamaah BKPRMI dan Para Undangan. Disamping itu juga Isnaini Husda, SE, Politisi Demokrat juga mewaqaf Tanah sebesar 5 Meter, disusul DR. Bustami Usman, M.Si, Kepala Disdik Dayah Aceh yang juga mantan Ketua Umum DPW BKPRMI Aceh juga mewaqafkan 10 Meter serta beberapa Jajaran Pengurus lainnya yang besarannya sangat variatif. Untuk itu Polem mengajak khususnya Warga Kota Banda Aceh untuk mewakafkan seberapa mampu. Sebagai Informasi bagi yang berkenan mewakafkan Tanahnya BKPRMI Banda Aceh sangat senang dengan Taksiran Harga Permeter Rp. 500.000,


Tidak ada komentar: