12 Okt 2019

Pemuda Kutaraja Bersatu, Banda Aceh Jaya


Pesta Demokrasi Pemuda Kutaraja Ke-13 segera dimulai. Peh Rapai tandanya “Musyawarah Daerah (Musda) KNPI Kota Banda Aceh XIII”  berjalan lancar dan sukses. Harapan kita bersama. Kita boleh berbeza pilihan akan tetapi siapapun yang terpilih mari bersinergi mewujudkan Banda Aceh Gemilang dalam bingkai Syariah, ungkap Zulkifli Andi Govi, SE (dekzul), ketua panitia yang penuh semangat, tepuk tangan riuh gemeruh di Aula Anjong Mon Mata, Pendopo Gubernur Aceh. Sementara Ketua sehari lagi, Bung Afdal Khalilullah, MT mengatakan mohon maaf jikalau dalam kepemimpinan saya selama ini belum sempurna.


Saya juga harus minta maaf pada Bapak Walikota bahwa dalam pesta demokrasi Pemilihan Walikota Banda Aceh tidak mendukung Bapak, tapi justru saya bangga di tangan bapak lah anggaran KNPI Banda Aceh terus dilipat gandakan. Ini membuktikan Bapak Aminullah Usman begitu cinta pemuda dan bersikap kenegarawan yang tinggi. Walikota rasa Gubernur Aceh ungkap pengusaha muda yang mempersunting anak Bupati dan juga pecinta motor gede.

Walau "
Bang Carlos”sapaan sikulit bundar , kondisi kurang prima, serak-serak basah karena kelelahan, Walikota Banda Aceh, H Aminullah Usman tetap memberikan sambutan tanda dimulainya Musda KNPI Kota Banda Aceh, Sabtu (12/10/2019) malam. 

Musda yang diikuti 68 peserta, 1 OKP sebagai peninjau dan 9 pengurus kecamatan. diawali dengan tarian"Ranup Lampuan", dilanjutkan menyanyikan lagu indonesia raya, Mars KNPI.

Seterusnya, pemutaran video kilas balik kepengurusan KNPI kota Banda Aceh periode 2016-2019. Waikota Banda Aceh, H Aminullah Usman mengatakan bahwa, saya ingin organisasi ini semakin maju kedepan, maka yang diharapkan setiap Musda harus melahirkan kader yang hebat guna melanjutkan tradisi kepemimpinan pemuda.lebih lbaik. lebih lanjut Bang Carlos mengatakan saya yakin dan percaya KNPI Banda Aceh berbeza dengan KNPI Kab/Kota yang lain. Energik, kompak dan terus berbakti buat negeri.

"KNPI adalah organisai paling hebat di Indonesia sekarang ini. Karena pengurus organisasi ini dipilih oleh OKP-OKP, sehingga pengurusnya orang-orang terpilih,"ujarnya. 

Hadir dalam pembukaan Musda KNPI Banda Aceh XIII, anggota  DPD RI, DPRA, Pimpinan DPRK Banda Aceh, mantan ketua dan pengurus KNPI Aceh dan mantan-mantan ketua dan pengurus KNPI Banda Aceh, unsur Forkopimda dan para tamu undangan lainya. Krue semangat...Pemuda bersatu, Banda Aceh Jaya.


Tidak ada komentar: