18 Feb 2021

Alizar Usman Apresiasi BKPRMI Banda Aceh


Banda Aceh- Kepala Dinas Pendidikan Dayah Kota Banda Aceh, Alizar Usman, S.Ag, M.Hum memberikan apreasiasi pada jajaran pengurus DPD BKPRMI Banda Aceh saat menerima audiensi Jajaran Pengurus DPD BKPRMI Banda Aceh dengan Disdik Dayah Banda Aceh, Kamis, 18 Februari 2021.

Bukhari Ketua DPD BKPRMI Banda Aceh menyampaikan beberapa harapannya terkait program sinergisitas dalam mendukung kinerja Disdik Dayah Banda Aceh diantaranya pembinaan guru TPA se-Kota Banda Aceh serta program suvervisi unit TPA dilingkungan Pemko Banda Aceh, hal ini juga diperkuat oleh Mardani, SH Dirda LPPTKA-BKPRMI Banda Aceh. Lebih lanjut Bukhari menyampaikan informasi dalam waktu dekat akan ada launching website LPPTKA-BKPRMI Banda Aceh yang rencananya akan dilaunching langsung oleh Bapak H. Aminullah Usman, SE, Ak, MM Walikota Banda Aceh, ungkap Mardani.

Langkah ini mendapat respon positif Kadisdik  Dayah Banda Aceh, Alizar Usman, S.Ag, M.Hum. Sebagai informasi Disdik Dayah Banda Aceh pada tahun 2022 mencoba mengusulkan kesejahteraan guru TPA, Balai Pengajian dan Dayah, mohon doanya. Disamping itu juga berupaya mengusulkan program pimbinaan guru TPA se-Kota Banda Aceh. Turut mendampingi kegiatan audiensi ini Muchlis, S.Sos, MM Sekdis Dayah, Muhammad Syarif, SHI, M.H Kabid SDM dan Manajemen, Zaini, SKM, Kasubbag Umum, Kepegawaian dan Aset, Saiful Bahri, S.Ag Kasi Manajemen

Tidak ada komentar: