Membaca merupakan suatu hal atau kebiasaan yang tidak
hanya dapat membantu kita dari sisi pendidikan namun juga dapat membantu kita
untuk mengembangkan kepribadian kita. Dengan membaca, dapat mengajarkan
kita banyak hal yang belum kita ketahui sebelumnya sekalipun ilmu yang sudah
kita dapatkan dari sekolah. Oleh karena itu ada baiknya jika kita mampu untuk
mengajarkan sejak dini kepada anak-anak untuk membiasakan diri dengan kegiatan
membaca.
Mengajak Azka pada Perpus MRB |
Kebiasaan membaca dapat menjadi sebuah kegiatan yang
menyenangkan selama kita membuatnya menjadi sebuah beban terutama bagi
anak-anak. Hal ini terkadang terlihat sulit oleh sebagian orang tua untuk
mengajarkan kebiasaan membaca kepada anak-anaknya. Namun, ada beberapa tips
yang dapat diikuti dan diterapkan oleh para orang tua untuk menanamkan
kebiasaan membaca sejak dini, simak tips berikut:
- Bacakan sesuatu sejak dia lahir
Sejak hari pertama sang buah hati lahir hingga dia
berada di rumah, kamu sebetulnya dapat membuatnya terbiasa dengan membaca.
Karena anak yang baru lahir lebih merespon terhadap suara apa pun yang dia
dengar sehingga jika kamu rajin membacakan buku berkisah setiap harinya sejak
sang buah hati lahir maka dia akan memiliki potensi menjadi orang yang penuh
rasa ingin tahu saat dia tumbuh besar nanti.
- Biarkan dia melihatmu sedang membaca
Baik kegiatan membaca apa pun yang sedang kamu
lakukan, baik kamu sedang membaca buku, majalah, blog atau artikel secara
online, cobalah biarkan anak-anakmu melihat apa yang sedang kamu kerjakan.
Karena anak-anak cenderung untuk mengikuti apa yang mereka lihat setiap harinya
dari kamu. Jika anak kamu melihat kamu terlihat senang dan menikmati waktu
membacamu, maka anakmu juga pasti akan mengikuti minat membaca kamu.
Azka Gemar membaca |
- Buatlah tempat membaca
Sebuah tempat membaca tidaklah harus sebuah ruangan
yang besar dan memiliki banyak rak buku. Cukup menyediakan sofa atau kursi
membaca di sudut kamar anakmu. Pastikan tempat sofa atau kursi tersebut berada
ditempat yang pencahayaannya cukup dan tempat tersebut nyaman saat dia membaca.
- Biarkan dia memilih apa yang disukai untuk dibaca
Jangan pernah memaksakan apa yang seharusnya dia baca,
biarkan dia bebas memilih topic atau minat apa yang dia sukai untuk di abaca.
Anak-anak memiliki rasa penasaran yang cukup tinggi akan suatu hal, oleh karena
itu alangkah baiknya membiarkan dia memilih sendiri apa yang dia sukai untuk
dibaca. Sehingga dia tidak akan memiliki sebuah pemikiran bahwa membaca itu
adalah sebuah beban. Biarkanlah dia untuk meng-explore sendiri apa yang
dia sukai.
- Ajarkan untuk memiliki waktu membaca setiap harinya
Membaca kini tidaklah selalu harus dari sebuah buku,
ajarkanlah dia saat dia mulai dewasa untuk memiliki waktu setiap harinya untuk
membaca walaupun tidak harus dari buku. Ajarlah untuk membuat kegiatan membaca
menjadi lebih praktis seperti dengan membaca buku-buku secara online
maupun membaca artikel-artikel bermanfaat dari dunia maya. Sehingga dia akan
merasakan bahwa kegiatan membaca setiap hari itu tidak menyusahkan.
- Jadilah contoh membaca yang baik
Sebagai orang tua, kamu adalah guru atau contoh yang
pertama bagi dia, dari kamulah yang menjadi panutannya sejak pertama dia lahir.
Tidaklah sulit untuk menjadi contoh membaca yang baik untuk anakmu, saat dia
sedang membaca cobalah untuk menemaninya sesekali dan tanyakan apa ada hal yang
dia tidak mengerti dari apa yang dia baca dan cobalah untuk menjelaskan hal
yang dia tidak mengerti tersebut, dengan begitu kamu bisa mengikuti
perkembangan membaca dia.
Tidak sulit bukan menjadi orang tua yang dapat
menanamkan kebiasaan membaca sejak dini kepada buah hatinya? Selama kita
memiliki banyak ilmu atau pengetahuan maka untuk menjadi contoh bagi anak-anak
kita tidaklah sulit. Mungkin masih ada banyak tips dan informasi yang bisa
didapatkan bagi kamu para orang tua seputar kebiasaan membaca untuk anak-anak
atau mungkin tips-tips parenting lainnya yang bermanfaat bagi kamu.
Terakhir mengutip lagu Azka yang diajarkan oleh
Gurunya:
Aya-Bunda ....Bacakan Aku buku..
Baca....buku..membuat Aku tahu...
Ayah Bunda bacakan Aku buku
Agar Aku jadi anak yang pintar..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar