Pondok
Pesantren (Pontren) Sulaimaniyah,Turki. Setiap tahunnya memberikan beasiswa
bagi putra-putri terbaik Indonesia untuk mondok serta mendalami Ilmu Al-Qur`an
secara gratis berstandar internasional. Keberadaan Pontren Sulaimaniyah, Turki
ini telah dirasakan mamfaat besar bagi putra-putri nusantara yang berhasrat
mendalami Tahfidz Al-Qur`an bersanad. Tentunya untuk memperoleh beasiswa di
Pontren Turki yang ada di Nusantara, proses seleksinya sangat ketat dan
transparan.
Alhamdulillah
Tahun ajaran 2020 Putri bapak Amir Syarifuddin, ASN Kota Banda Aceh patut
berbahagia, Naura Khalila Nafisa akhirnya lolos dan diterima menjadi santri pada
Pontren bertaraf Internasional. Saya sangat bersyukur pada Allah akhirnya
ananda kami Insya Allah Tahun ini akan mondok di Pontren Sulaimaniyah,
Kertosono yang beralamat Pengkol, Tirtobinangun, Kec. Patianrowo, Kabupaten
Nganjuk, Jawa Timur. Lebih lanjut Amir
Syarifuddin mengatakan untuk tahun ini hanya dua orang anak Aceh yang lolos
seleksi. Mohon doanya agar ananda kami menyelesaikan pendidikan dengan baik.
Sebelum diberangkatkan ke Turki ananda kami mondok dulu di Pontren Sulaimaniyah
Putri, di Kabupaten Nganjuk. Naura Khalili Nafisah yang kini beralamat di
Lampaseh Kota Kecamatan Kutaraja, Banda Aceh adalah alumni MIN 6 Model Banda Aceh.
Sebagaimana
diketahui Pemerintah Turki bekerjasama dengan Yayasan Pusat Persatuan
Kebudayaan Islam Indonesia adalah sebuah organisasi sosial Islam yang
dididirikan padah Tahun 2005 oleh sukarelawan Muslim Indonesia-Turki yang
bermukin di Turki. United
Islamic Cultural Centre of Indonesia (UICCI) atau Yayasan Pusat Persatuan Kebudayaan Islam
di Indonesia.
Lembaga
Pendidikan Agama Islam ini telah ada diberbagai dunia dan beberapa propinsi di
Indonesia. Lembaga ini juga memberikan beasiswa gratis bertaraf internasional
dengan program beasiswa Tahfidz Qur`an untuk jenjang SMP, SMA hingga jenjang
Pergurunan Tinggi ungkap Muhammad Syarif, SHI.M.H Kabid SDM dan Manajemen
Disdik Dayah Banda Aceh. Keberadaan Pontren Tahfidz Qur`an Sulaimaniyah juga
telah menjadi pilihan istimewa putra-putri terbaik Aceh dan karnanya Naura
Khalila Nafisa patut bersyukur kini diterima di Pontren ini, ungkap Syarif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar