Laman

5 Okt 2019

FASI Tingkat Provinsi Aceh ke-11 berlangsung di Banda Aceh


Pemerintah Aceh melalui Dinas Syariat Islam Aceh bekerjasama dengan DPW BKPRMI Aceh akan menggelar kegiatan Festival Anak Saleh Indonesia (FASI). Event ini direncanakan akan digelar pada 15-17 November 2019. Locus pembukaan dan penutupan direncanakan di Anjong Gubernur Aceh. Event ini dijadwalkan akan di buka langsung oleh Plt. Gubernur Aceh, ungkap Dr. Mulia Rahman, MA Ketua DPW BKPRMI Aceh saat membuka rapat persiapan FASI ke-11 di markaz DPW BKPRMI, Gampong Pineung Kecamatan Syiah Kuala, Sabtu 5 Oktober 2019.

Dalam sambutannya, Mulia mengatakan diperkirakan peserta berjumlah 600 orang yang terdiri dari 23 Kab/Kota yang berasal dari santri TKA, TPA/TPQ. Untuk itu Mulia berharap agar seluruh panitia dapat bekerja secara maksimal dan memastikan acara ini berlangsung secara meriah, apalagi ini menjadi agenda yang sudah permanen (2 tahun sekali). Sebagai ingatan kita bahwa FASI ke-10 berlangsung tahun 2016 Aula Mahkamah Syariah AcehUngkap Doktor Pendidikan Agama Islam.

Berdasarkan evaluasi panitia, jumlah peserta ditaksir 600 orang, sementara yang sudah mendaftarkan diri sekitar 250 orang. Adapun jenis cabang yang diperlombakan, adalah:
    Tartil Quran
    Adzan dan Iqamah
    Peragaan Shalat Perorangan
    Cerdas Cermat Al Quran
    Mewarnai Gambar
    Menggambar
    Tilawah Quran
    Hafalan/Tahfidz Juz’Amma
    Tarjamah Lafdziyah
    Kisah Islami
    Kaligrafi
    Ceramah Agama Islam Bahasa Indonesia
    Nasyid Islami
    Peragaan Shalat Berjamaah


Diramu oleh ; Bung Syarif/Bidang Humas Fasi ke-11, (Sabtu, 5 Oktober 2019)










Tidak ada komentar:

Posting Komentar