Laman

26 Des 2017

50 Ribu Warga Aceh padati Zikir dan Ceramah Ustad Abdul Somad


Pemerintah Aceh menggerlar  Zikir Internasional dan ceramah Agama mengenang 13 Tahun Tsunami Aceh yang di pusatkan di Taman Ratu Safiatuddin Banda Aceh, selasa 26 Desember 2017,   dihadiri lima puluh ribu jamaah yang berasal dari Banda Aceh, Aceh Besar dan sekitarnya. Ghirah beragama warga kutaraja semakin tinggi dan ini dapat dibuktikan sepanjang jalan sesak dipadati jamaah. 
Mobil khusus menjemput UAS

Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dalam sambutannya mengatakan acara akbar ini merupakan bentuk apresiasi dan terima kasih serta rasa syukur  rakyat Aceh untuk dunia. Dalam kegiatan ini melibatkan ulama dunia/internasional yang berasal dari Majelis Zikir Thailand, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam dan Singapura, serta Indonesia (Aceh).

Acara yang mendapat sambutan meriah warga Kota Banda Aceh karena kehadiran penceramah kondang Ustad Abdul Somad, Lc, MA. Dalam acara yang dipadati sampai meluas ke luar komplek Taman Ratu diawali dengan sambutan-sambutan, pemutaran film Tsunami, tausiah Habib Novel Alaydrus dan selanjutnya Zikir Internasional. Ustaz Abdul Somad (UAS) dalam tausiahnya menyampaikan bagaimana tanggal 26 Desember 2004 saya sampailah ke Maroko untuk kuliah bersamaan dengan musibah Tsunami Aceh. Kalau ingin bangkit dari keterpurukan/musibah belajarlah pada orang Aceh ungkap Abdul Somad. 

Lebih lanjut Ustad Ahli Hadits dan sejarah ini menyampaikan pesan-pesan ilahi yang sangat menyentuh bagi rakyat Aceh. Agenda beliau cukup padat diawali tepung tawar (peusijuk adat) di Dayah Al-Ishlah Al Aziziyah, Banda Aceh serrta silaturrahmi dengan Ulama dan Santri Dayah, Tausiah Agama dan Qiyamul Lail. Rakyat Aceh menyambut dengan mulia sang Ustad Jebolan Maroko ini pasca di tolak berceramah di Hongkong. Aceh adalah tempat para Aulia dan Ulama dan kami sangat merindukan ustad Somad ungkap Muhammad Syarif, SHI, M.H Kabid SDM dan Manajemen Dayah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar